Site Map

14/05/12

Akhir Penantian 44 Tahun City



Sudah sedemikian panjang penantian Manchester City guna kembali menjuarai liga teratas di Inggris. Butuh lebih dari empat dekade untuk gelar jawara Inggris kembali disandang City.

City tampil sebagai kampiun Liga Primer Inggris dalam salah satu hari terakhir paling dramatis di kompetisi tersebut. Di menit injury time, dua gol dilesakkan City untuk menjuarai liga setelah 44 tahun berlalu.

Sampai dengan menit injury time, City yang tertinggal 1-2 dari QPR tampak harus bersiap kehilangan gelar juara dari Manchester United, rival sekota yang juga tim tersukses di era Liga Primer.

Akan tetapi, gol dari Edin Dzeko dan Sergio Aguero di waktu tersisa membuat City menang 3-2 atas QPR dan finis di posisi teratas klasemen atas keunggulan selisih gol dari MU.

Untuk City, itu menjadi gelar juara liga ketiga dengan dua sebelumnya diraih pada 193637 dan 196768. Ini juga menjadi gelar juara pertama City sejak era Liga Primer.

Kemenangan di kandang atas QPR itu sekaligus mengukuhkan predikat City sebagai "jago kandang" musim ini.

Dengan 55 poin di kandang, hasil dari 18 kemenangan dan satu hasil imbang tanpa pernah kalah, City bukan saja memiliki rekor kandang terbaik musim ini. Infostradalive juga menyebut bahwa hasil itu menyamai rekor Liga Primer dalam hal jumlah poin kandang terbanyak dalam semusim, yang sebelumnya dipegang oleh Chelsea musim 2005/06 dan MU musim lalu.

Dengan membuat 93 gol dan kemasukan 29 gol saja, City juga menjadi tim terproduktif sekaligus paling sedikit kebobolan musim ini. Sebelum ini kali terakhir sebuah tim memenangi Liga Primer dengan catatan tersebut adalah MU pada musim 2007/08.

"Ini membuktikan kami adalah yang terbaik. Itu mengapa kami menang. Musim ini berjalan bagus, jadi kami pantas menang," seru penyerang City Mario Balotelli di BBC.

0 komentar:

Posting Komentar