Site Map

14/05/12

Makanan yang Dapat Tingkatkan Kualitas Hidup



NUTRISI makanan bisa memperpanjang usia. Beberapa makanan untuk memperpanjang usia, termasuk sayuran hijau, buah, dan beras merah. Cari tahu bahan makanan lainnya.

Beberapa makanan berikut mampu membantu tubuh jauh dari penyakit dan mendukung Anda menjalani gaya hidup sehat. Simak beberapa makanan yang akan membantu meningkatkan kualitas hidup Anda, seperti diulas Boldsky:

Kedelai
Kacang kedelai tinggi zat besi sehingga bagus untuk kaum wanita. Saat Anda berupaya mengatur pola makan, kacang kedelai akan membantu mengontrol kolesterol serta mengurangi risiko penyakit jantung. Kaum wanita juga kerap memanfaatkan kedelai untuk siap menghadapi gejala menopause.

Makanan dan minuman berbahan kacang kedelai memiliki kadar protein tinggi, lemak tak jenuh yang rendah, dan kaya serat. Tak salah jika kacang kedelai bisa memperpanjang usia Anda.

Makanan berserat
Mengonsumsi makanan tinggi kalori sebisa mungkin dikurangi. Ganti dengan makanan berserat bila ingin menjalani hidup berkualitas. Makanan-makanan berserat, seperti apel, kacang-kacangan, dan beras merah mampu menstabilkan tekanan darah untuk tetap berada pada kadar yang normal.

Makanan antioksidan
Bahan makananterutama buah dan sayuranberwarna biru, hijau, ungu, dan oranye mengandung karotenoid dan anthocyanin. Warna tersebut diperkaya nutrisi yang akan menajamkan ingatan Anda.

Sayuran antioksidan datang dari warna hijau pada brokoli dan warna merah pada tomat mampu mencegah kanker prostat. Sementara, sayuran berwarna orange seperti ubi, wortel, dan kentang bagus untuk kesehatan paru-paru. Terakhir, bahan makanan warna biru atau ungu muda, seperti pada terong dan buah blueberry serta plum, yang bagus dikonsumsi untuk menurunkan kolesterol dan menjaga kesehatan mental.

Air
Air sangat bermanfaat dalam memperpanjang usia, juga bagus untuk kulit dan sumber energi. Tubuh butuh asupan air yang cukup untuk meluruhkan racun dan menjaga jaringan tisu tetap terhidrasi.

Air juga menjadi sumber energi. Jika Anda mengonsumsi makanan berserat kemudian minum air, ini langkah penting untuk membantu serat menjalankan fungsinya bagi tubuh.

0 komentar:

Posting Komentar